17.6.11

Berani



teman-teman tau motor YAMAHA Mio kan..??? saya punya dua, terus hubungannya apaan motor mio sama blog motivasi ini,?. bukan karena saya bekerja di YAMAHA MAJU JAYA sebagai marketing, tapi ada cerita menarik seputar motor yang bisa kita ambil pelajaran tentang sebuah kesuksesan.
Motor Yamaha Mio saya keluaran tahun 2010 bulan sembilan kemarin, tapi masih kreditan lho (kredit aja sy bisa sombong hehe). tadi siang saya kerja buru-buru banget karena mau setor uang muka punya konsumen transfer via BCA….pas lagi melaju ada motor Mio yang lain bahkan banyak sekali motor Mio yang sedang melaju ke arah yang sama yaitu dayeuh kolot. CC motor mio sama 115 cc, kekuatan klo digeber habis-habisan bisa 120-130 km/jam. kalau kita adu kekuatan sama-sama motor mio dengan cc yang sama sebut saja balapan 3 motor, motor mio warna biru, motor mio warna merah,motor mio warna hijau yang paling cepet nyampe yang mana.?
klo menurut anda yang merah tentu itu jawabannya salah, yang warna hijau juga enggak, yang menang datang duluan adalah mio warna biru…emang warna ada pengaruhnya gk.?, jelas tidak yang mempengaruhi justru orangnya, dia berani ngebut, berani ngambil Resiko, berani untuk sebuah tujuan yan ingin dia capai, yaitu sampai ke dayeuh kolot lebih dulu.
Dalam dunia marketing, pekerjaan, hidup, anda harus punya sesuatu yang disebut keberanian, tanpa keberanian kita akan terlambat untuk mencapai sebuah kesuksesan. Keberanian merupakan aset yang sangat berharga bagi kehidupan kita. dengan keberanian sesuatu yang tidak mungkin bisa menjadi mungkin. keberanian bisa menjadikan sifat negatif jadi positif. miskin menjadi kaya, gagal menjadi sukses. semoga anda-anda sekalian adalah sosok-sosok pemberani untuk mencapai segala apa yang menjadi harapan.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More